Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

TETAPLAH BERJAGA-JAGA!

Tingkah Laku yang Baik Semakin Langka—Apa Kata Alkitab?

Tingkah Laku yang Baik Semakin Langka—Apa Kata Alkitab?

 Sekarang ini, moral semakin merosot, dan banyak orang bertindak kasar dan tidak sopan. Pasien berbicara kasar kepada dokter; pelanggan restoran marah-marah kepada pelayan; penumpang pesawat memukul awak kabin; murid-murid mengejek, mengancam, dan menyerang guru; dan beberapa pejabat politik terlibat skandal sementara para pejabat lainnya mengaku-aku sebagai orang baik.

 Alkitab memberitahukan standar yang tepercaya tentang tingkah laku yang baik. Alkitab juga memberitahukan kenapa sikap orang-orang sekarang semakin buruk.

Kenapa tingkah laku yang baik menjadi semakin langka?

 Moral yang merosot dan sikap orang-orang yang semakin buruk tidak hanya terlihat di beberapa tempat, tapi di seluruh dunia.

  •   Menurut sebuah survei yang diadakan baru-baru ini, orang-orang di Amerika Serikat mengatakan bahwa dibanding dengan 22 tahun terakhir, standar moral di negara mereka sekarang ini mencapai titik terendah.

  •   Dalam sebuah survei lain yang diikuti oleh lebih dari 32.000 orang dari 28 negeri, 65 persen mengatakan bahwa mereka tidak pernah melihat sikap orang-orang seburuk sekarang ini.

 Sebenarnya, sikap buruk yang kita lihat sekarang ini sudah diberitahukan di Alkitab.

  •   ”Pada hari-hari terakhir akan ada banyak kesusahan. Manusia akan mementingkan dirinya sendiri, bersifat mata duitan, sombong dan suka membual. Mereka suka menghina orang, memberontak terhadap orang tua, tidak tahu berterima kasih, . . . tidak mengasihi sesama, [dan] suka memakai kekerasan.”​—2 Timotius 3:1-3, Bahasa Indonesia Masa Kini-LAI.

 Untuk mendapat lebih banyak informasi tentang bagaimana ayat-ayat ini menjadi kenyataan di zaman kita, bacalah artikel ”Apakah Alkitab Sudah Memberitahukan Sikap Orang-Orang di Zaman Sekarang?

Standar yang tepercaya tentang tingkah laku yang baik

 Di tengah kemerosotan moral dunia ini, ada jutaan orang yang sudah merasakan sendiri bahwa standar moral Alkitab benar-benar bermanfaat. Nasihat Alkitab selalu bisa dipercaya, sekarang dan sampai selama-lamanya. (Mazmur 111:8) Perhatikan beberapa contohnya:

  •   Kata Alkitab: ”Semua hal yang kalian ingin orang lain lakukan kepada kalian, lakukan itu juga kepada mereka.”​—Matius 7:12.

     Artinya: Kita pasti ingin orang lain memperlakukan kita dengan baik hati dan sopan. Jadi, kita perlu memperlakukan mereka dengan cara yang sama.

  •   Kata Alkitab: ”Karena sekarang kalian sudah membuang semua kebohongan, setiap orang harus berkata jujur dengan sesamanya.”​—Efesus 4:25.

     Artinya: Kata-kata dan tindakan kita harus selalu jujur.

 Untuk tahu lebih banyak tentang topik ini, silakan baca: